Para petani cabe pasti mengharapkan memiliki tanaman cabe yang berbuah lebat supaya bisa menghasilkan penghasilan yang besar dari tanaman cabe tersebut, dan tentunya banyak para petani yang mungkin saja tanaman cabe nya berbuah sedikit dan jarang memanen. Maka oleh karena itu mari kita bahas bagaimana cara agar tanaman cabe berbuah lebat
.
.
Salah satu cara supaya tanaman cabe bisa berbuah lebat yaitu dengan melakukan hal seperti :
Pemangkasan Tanaman Cabe
Pemangkasan bibit tanaman cabe adalah salah satu supaya tanaman cabe bisa berbuah dengan lebat, karena dengan adanya pemangkasan tunas utama maka akan menimbulkan beberapa tunas utama sekitar 3 sampai 5 tunas yang akan keluar, sedangkan jika tunas utama tanaman cabe banyak pastinta tanaman cabe akan menghasilkan buah yang banyak dan lebat berbeda jika tanaman cabe tanpa ada pemangkasan terlebih dahulu dalam artian tanaman cabe hanya memiliki satu tunas yang bercabang dua saja yang mana akan menghasilkan buah yang sedikit, tentunya dalam pemangkasan seperti ini masalh pemupukan harus lebih banyak dan sering karena tunas tanaman cabe menjadi banyak seperti halnya Anda menanam 5 pohon saja jadi perbandingan tanaman cabe yang di pangkas dan tidak sama dengan satu banding 5 tanaman cabe. Maka oleh karena itu, supaya bisa menghasilkan buah yang bagus pemupukan harus lebih banyak di banding cabe yang tidak di pangkas.
Cara pemangkasan tanaman cabe dilakukan paa waktu cabe usia muda atau bisa dalam kondisi baru pindah lahan dari persemaian, batang tanaman cabe yang akan di pangkas setelah 5 helai daun dari bawah maka itu yang kemudian kita potong dahannya, maka nanti batang pohon akan menimbulkan beberapa tunas menjadi 3 sampai 5 tunas yang keluar nah hal ini di lakukan dengan tujuan tanaman cabe berbuah dengan lebat dan sempurna.
Dengan adanya system pemangkasan batang tanaman cabe supaya tanaman cabe banyak tunasnya dan bisa menghasilkan buah yang banyak dan juga lebat itu salah satu kegunaan adanya pemangkasan tanaman cabe, memang adanya pemangkasan tanaman cabe menjadi banyak pekerjaan bagi para petani dan pastinya membutuhkan waktu yang lumayan lama, nah oleh karena itu, tentunya itu semua perlu proses dan perjuangan jika Anda ingin menghasilkan buah cabe yang banyak dan maksimal.
Pemberian Pupuk Tanaman Cabe
Tentunya jika tanaman cabe ingin berbuah lebat maka pemberian pupuk pada tanaman cabe harus rutin di lakukan, pupuk yang digunakan bisa menggunakan pupuk kandang atau juga NPK. hal ini juga sangat mendukung dalam membantu memperbanyak buah tanaman cabe karena tentunya tanaman cabe juga membutuhkan nutrisi untuk pembuatan buah cabe jika nutrisi dalam tanah berkurang maka tanaman cabe juga tidak akan berbuah lebat atau banyak dan juga sebaliknya jika nutrisi dalam tanah banyak maka tanaman cabe akan berbuah lebat dan subur.
Untuk memperbanyak atau mempercepat tanaman cabe berbuah pupuk bisa menggunakan pecin dapur yang mana pecin dapur bisa mempercepat tanaman cabe berbuah dan juga berbuah dengan banyak atau lebat. Maka oleh karena itu, para petani sekarang sudah sering menggunakan bumbu dapur tersebut menjadi pupuk paling ampuh untuk menumbuhkan buah dan supaya buahnya banyak dan bagus-bagus.
Penyiraman Tanaman Cabe
Tentunya penyiraman juga sangat mempengaruh terhadap buah yang akan di hasilkan oleh tanaman cabe tersebut, karena jika tanaman cabe kekurangan air, maka pertumbuhan tanaman cabe akan kerdil dan tidak bisa menghasilkan buah cabe yang banyak. Maka oleh karena itu penyiraman sangat di perlukan supaya tanaman cabe tetap subur tumbuh dengan baik dan pastinya bisa menghasilkan buah yang banyak dan juga besar-besar.
Penyiraman tanaman cabe dilakukan pada pagi hari atau sore hari jangan dilakukan pada siang hari waktu triknya sinar matahari karena akan menyebabkan kelayuan pada tanaman cabe tersebut, waktu terbaik untuk penyiraman tanaman cabe adalah di sore hari, supaya pada malam hari tanaman cabe bisa menyerap semua nutrisi yang ada dalam tanah sehingga di pagi hari tanaman cabe akan terlihat segar dan subur.
Penyemprotan Tanaman Cabe
Tentunya penyemprotan juga salah satu bagian supaya tanaman cabe bisa berbuah dengan lebat, karena adanya penyemprotan supaya tanaman cabe tidak terserang hama dan penyakit tanaman cabe, karena jika tanaman cabe terserang hama maka tanaman cabe akan sudah tumbuh dan berbuah sehingga akan mengakibatkan kerugian bagi para pertanian.
Nah jadi penyemprotan ini sangatlah penting bagi petani yang mau berhasil dalam usaha tanaman cabe tersebut, untuk penyemprotan biasanya dilihat kondisi yang ada, jika tanaman cabe terlihat terserang hama maka Anda harus segera mengobatinya sebelum terlambat dan menyebar ke semua tanaman cabe.
Nah itulah cara supaya tanaman cabe berbuah lebat dan tentunya upaya hasil dari tanaman cabe tersebut semakin meningkat dan tidak merugi, semoga Artikel ini bermanfaat bagi sahabat tani semuanya dan salam sejahtera sukses selalu.